Singaraja, 02/09/2019 – Membangun pribadi yang disiplin pada pegawai aparatur, seperti mudah-mudah susah. Disiplin pegawai merupakan salah satu unsur suksesnya sebuah institusi pemerintah daerah. Pada institusi pemerintah daerah disiplin akan memudahkan di dalam penanaman visi, misi dan sasaran institusi pemerintah daerah sehingga target dapat tercapai bahkan bisa melampaui.
Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Buleleng melakukan sosialisasi tentang disiplin pegawai di UPTD PAD I, narasumber dari sosialisasi ini yaitu sekretaris BKD Kabupaten Buleleng Ni Made Susi Adnyani, SE.Ak dan di dampingi oleh Kasubag Umum dan Kepegawaian BKD Kabupaten Buleleng Nyoman Merta, S.Sos serta Kaur UPTD PAD 1 I Gusti Putu Sudiana, SE.
Untuk mengimplementasikan disiplin kerja tersebut, Badan Keuangan Daerah (BKD) menerapkan langkah dengan melakukan apel pagi setiap hari senin sampai hari kamis setiap pukul 7.30 Wita yang melibatkan seluruh bidang dan bagian yang ada di BKD . “Setiap UPTD PAD harus melakukan Apel Pagi yaitu sekitar pukul 7.30 agar terbiasa disiplin dari awal bekerja sampai akhir bekerja/ istirahat.”, ujar Susi Adnyani.
Kegiatan ini dirasakan cukup efektif, terbukti adanya peningkatakan disiplin pegawai tidak hanya terkait jam masuk dan pulang kerjasaja tetapi juga disiplin dalam penyelesaian pekerjaan dan target-target yang menjadi tanggung jawabnya tanpa mengeluhkan jam kerja yang dijalani.
Disisi lain BKD Kabupaten buleleng juga mensosialisasikan tentang Reformasi Birokrasi (RB) kepada UPTD PAD 1. “ Diharapkan kepada seluruh pegawai UPTD PAD 1 yang terdiri dari Sedahan Tejakula, Sedahan Kubutambahan dan Sedahan Sawan untuk menjalankan pekerjaan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan”,.